Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk pada Jumat (30/8/2024) di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung tercatat anjlok Rp12.000 menjadi Rp1.401.000 per gram.
Begitu juga dengan harga buyback (harga yang digunakan ketika menjual emas kembali) turun Rp12.000 dan berada di posisi Rp1.248.000 per gram.
Pelemahan harga emas Antam seiring dengan pelemahan harga emas dunia yang terdepresiasi pada akhir pekan.
Berdasarkan data Refinitiv pada perdagangan akhir pekan ini, Jumat (30/8/2024) harga emas di pasar spot berada di US$ 2.503,03 per troy ons, dalam sehari melemah 0,72%.
Pelemahan tersebut menghapus penguatan sehari sebelumnya sebesar 0,76% dan menjauhi level All Time High emas yang sempat disentuh pada Selasa di posisi US$2.524,57 per troy ons.
Meski begitu, harga emas masih bertahan di atas level psikologis US$ 2500 per troy ons. Sepanjang Agustus harga emas berhasil naik 2,24%, menandai selama dua bulan beruntun emas berada dalam tren positif.