Ada Usulan Baru, Industri Penikmat Harga Gas Murah Ditambah

dok Situs Resmi Chandra Asri

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia membeberkan bahwa ada usulan tambahan sektor industri penikmat harga gas “murah” atau Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) US$ 6 per MMBTU.

Walau belum pasti sektor industri mana yang akan ditambah menjadi penerima HGBT, Bahlil menegaskan pihaknya memastikan hal itu bertujuan untuk menambah sisi kompetitif industri di dalam negeri.

Pihaknya pun perlu mengkaji nilai keekonomiannya terlebih dahulu, termasuk apakah potensi pendapatan negara yang hilang dari kebijakan HGBT ini bisa terkompensasi dari peningkatan pendapatan dari perpajakan industri tersebut dan lainnya.

Seperti diketahui, tujuh sektor industri penikmat HGBT saat ini yaitu industri keramik, pupuk, petrokimia, oleokimia, baja, kaca, dan sarung tangan karet.

“Itulah kemudian agar industri itu bisa kompetitif, maka diberikan HGBT. Nah sekarang kalau dari 7 itu rasanya hampir bisa dapat dipastikan untuk dilanjutkan. Tetapi karena ada pengusulan tambahan (penerima HGBT). Nah pengusulan tambahan itu kita lagi menghitung secara ekonominya,” jelas Bahlil saat ditemui di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (16/1/2025).

Dia membeberkan bahwa pemerintah telah “mengorbankan” potensi pendapatan negara hingga Rp 67 triliun selama 2021-2024 untuk program HGBT.

Bahlil menegaskan kelanjutan program harga gas “murah” untuk industri tersebut jangan sampai merugikan negara lebih besar lagi dengan tidak ada kompensasi peningkatan pendapatan dari hasil stimulus tersebut.

“HGBT selama 2021-2024 potensi pendapatan negara yang terkonversi menjadi HGBT itu sebesar Rp 67 triliun. Jadi jangan sampai semua gas kita kasih ke HGBT negara nggak dapat pendapatan,” bebernya.

Dengan begitu, Bahlil mengatakan, pihaknya harus menghitung ulang nilai keekonomian dari HGBT yang akan diberikan pada tujuh sektor industri saat ini, beserta usulan tambahan sektor industri baru.

Setidaknya, Bahlil menilai, seharusnya negara bisa mendapatkan pemasukan dari konversi menjadi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penghasilan (PPh) dari program HGBT di Indonesia yang direncanakan akan dilanjutkan untuk tahun 2025 ini.

“Jadi kita hitung betul, dia harus kita kasih (HGBT), tapi dia harus industri yang menciptakan lapangan pekerjaan. Terus gas itu menjadi bahan baku. Terus dia harus mengkonversi ke PPN atau PPh. Ini yang kita lagi hitung ya,” tandasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana pernah menyebutkan bahwa ada usulan tambahan industri penerima Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dari Kementerian Perdagangan untuk tahun 2025 ini.

Dadan menyebutkan, sejatinya ada 258 industri penerima harga gas murah dari pemerintah hingga tahun 2024. Dadan mengatakan, saat ini yang masih berlaku adalah 7 sektor penerima HGBT di Indonesia.

Pihaknya, masih menunggu rapat dengan Presiden RI Prabowo Subianto untuk merumuskan perjanjian jual-beli gas sektor industri penerima HGBT. Seperti diketahui, HGBT ini ditetapkan US$ 6 per MMBTU.

“Ada yang usulannya itu ada dua jenis. Satu, yang sektor industrinya sama dengan yang sekarang yang existing, yang sudah berlaku, yang tujuh (sektor industri). Terus ada juga yang di luar itu. Nah, minggu lalu kan saya bilang untuk yang di luar itu perlu ada rapat yang dipimpin oleh Presiden. Nah ini kita belum memikirkan itu, tapi basisnya adalah bahwa gasnya sudah ada. Dia kan sudah punya perjanjian jual-beli gas sekarang,” jelasnya saat ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, dikutip Senin (13/1/2025).

Walaupun masih menunggu arahan lebih lanjut, Dadan menyebutkan pihaknya tetap memperhitungkan kecukupan penerimaan negara dan kecukupan dari pasokan gas untuk sektor industri penerima HGBT yang akan berlaku tahun 2025 ini.

“Kan sudah ada (Perjanjian Jual Beli Gas), tapi nanti komposisi penerimaan negara dan komposisi penerimaan dari KKKS itu akan berubah. Begitu komposisi yang HGBT-nya misalkan naik. Kan totalnya itu menjadi berkurang,” tambahnya.

Pihaknya saat ini tengah memperhitungkan keekonomian dari industri yang sudah menerima HGBT pada tahun 2024 lalu. Jika ada evaluasi penerima HGBT di Indonesia, maka pihaknya juga akan memperhitungkan keekonomian dari keputusan yang akan datang.

“Itu yang menjadi tahap kedua kalau bagi ESDM untuk yang baru. Untuk yang baru ini masih kita pelajari. Yang sedang saya proses itu untuk yang existing. Existing kan lebih jelas, sudah ada basis harga dari yang kemarin. Lebih cepat lah hitung-hitungnya. Tapi kita juga lagi mengerjakan juga,” paparnya.

Orang Kaya RI Ada 10 Juta Tapi Doyan ‘Buang’ Uang di Luar Negeri

Fakta! 10 Orang ini Justru Makin Kaya Selama Pandem

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto mengatakan bahwa sebanyak 10 juta orang dari segmen kelas atas atau tier 1, saat ini memiliki daya beli yang besar, namun lebih memilih belanja di luar negeri. Menurut Airlangga, ini adalah salah satu tantangan ekonomi yang melanda Indonesia.

“Persoalan kita cuma satu, yaitu tier 1, sekitar 10 juta orang yang belanjanya tidak di Indonesia. Padahal, daya beli mereka sangat besar,” kata Airlangga di BNI Investor Daily Round Table di Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Ia memandang segmen tier 1 itu lebih sensitif terhadap ketersediaan produk dan layanan di pasar domestik. Padahal, kalangan atas ini memiliki potensi ekonomi yang dapat dioptimalkan dan dapat secara signifikan mendorong konsumsi nasional.

“Mereka adalah kelompok yang sebenarnya bisa memperkuat ekonomi domestik, tetapi lebih banyak belanja di luar negeri. Ini tantangan yang harus kita jawab,” ujar Airlangga.

Pada kesempatan yang sama, Airlangga mengatakan ekonomi Indonesia tetap menunjukkan daya tahan dengan pertumbuhan 4,95% secara tahunan (yoy) pada triwulan III-2024. Airlangga mengatakan angka itu lebih tinggi dari Thailand dan Korea Selatan.

Sementara itu, beberapa indikator sektor riil seperti PMI Manufaktur berada di posisi ekspansif 51,2. Ini ditopang oleh permintaan domestik yang kuat, optimisme konsumen, dan pertumbuhan positif Indeks Penjualan Riil.

“Dengan neraca perdagangan yang masih positif dan indikator ekonomi lainnya yang relatif stabil, kita dapat menjaga momentum pertumbuhan meski dinamika global memberikan tantangan,” katanya.

Meskipun begitu, Airlangga mengakui bahwa Indonesia tidak terbebas dari tantangan ekonomi global.

“Tentu, kita tidak kebal terhadap tantangan ke depan. Namun, dengan situasi yang ada sekarang, pemerintah berhati-hati, dan oleh karena itu berbagai kebijakan dilakukan untuk meningkatkan daya tahan perekonomian serta menjaga stabilitas nilai tukar,” ujar Airlangga.

Mobil Listrik Lagi Menggila, Penjualan Naik 25% di 2024

Deretan mobil China terus menggempur pasar otomotif RI. Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, beberapa mobil China rilis, kebanyakan dari segmen mobil listrik. (CNBC Indonesia/Ferry Sandi)

Penjualan mobil listrik naik 25% secara global pada 2024 lalu. Menurut data yang diterbitkan Selasa oleh konsultan Inggris Rho Motion, penjualan melonjak di China, tetapi melambat di Eropa.

Berdasarkan data tersebut, rekor 17,1 juta kendaraan listrik baterai, tetapi tidak termasuk hibrida plug-in, terjual tahun lalu di seluruh dunia. China semakin maju sebagai pasar mobil listrik terkemuka di dunia, dengan 11 juta unit terjual, meningkat 40% dari tahun 2023.

Di Eropa, termasuk Inggris, Islandia, Norwegia, dan Swiss, penjualan turun 3% menjadi tiga juta kendaraan setelah empat tahun pertumbuhan yang kuat. Di pasar yang secara keseluruhan menurun di Eropa, hibrida mengambil pangsa pasar terbesar dengan mengorbankan kendaraan bensin dan diesel..

Berakhirnya insentif pembelian keuangan negara bagi konsumen menyebabkan penjualan di Jerman turun tahun lalu. Namun di Inggris naik 21,4%, yang menjadi pasar utama kendaraan listrik di Eropa, sebagian karena target penjualan yang dibebankan kepada produsen mobil sementara penjualan di Amerika Serikat (AS) dan Kanada, naik 9% menjadi 1,8 juta kendaraan.

Rho Motion mencatat bahwa langkah pemerintah, atau ketiadaan langkah pemerintah, memainkan peran penting dalam dinamika penjualan karena kendaraan listrik masih jauh lebih mahal. “Yang jelas adalah bahwa insentif dan hukuman pemerintah berhasil,” kata manajer data Rho Motion Charles Lester dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip AFP.

Lester kemudian mengatakan rencana presiden terpilih Donald Trump untuk menghentikan insentif penjualan hampir pasti akan berdampak pada penjualan kendaraan listrik di Amerika Serikat pada tahun 2025. Di Eropa, batasan emisi yang lebih ketat dapat membantu penjualan kendaraan listrik pada tahun 2025.

Analis Rho Motion lainnya, William Roberts, mengatakan pemerintah Eropa tidak memprioritaskan insentif untuk kendaraan listrik dan model baru masih dikenakan tarif tinggi.

Tarif Eropa dapat mulai memperlambat impor kendaraan listrik China yang dibuat oleh perusahaan seperti BYD dan SAIC, yang menjual dengan merek MG.

Namun, menurut para analis, dengan Leapmotor yang akan mulai berproduksi di Eropa di pabrik Stellantis dan BYD juga membangun pabrik di Eropa, produsen mobil China dapat melanjutkan penaklukan pangsa pasar mereka.

Tesla Mobil Pembunuh, 239.000 Unit Gagal Total-Ditarik dari Pasar

FILE - Tesla cars are loaded onto carriers at the Tesla electric car plant on May 13, 2020, in Fremont, Calif. Tesla is recalling nearly 363,000 vehicles with its “Full Self-Driving” system to fix problems with the way it behaves around intersections and following posted speed limits, the National Highway Traffic Safety Administration announced Thursday, Feb. 16, 2023. (AP Photo/Ben Margot, File)

Tesla kembali melakukan penarikan (recall) mobil listrik dari pasaran. Raksasa milik Elon Musk tersebut secara sukarela melakukan recall terhadap 239.000 unit mobil listrik di Amerika Serikat (AS) untuk memperbaiki masalah pada kamera kaca spion.

Hal itu terungkap dalam dokumen yang diunggah Lembaga Keamanan Lalu Lintas Nasional AS (NHTSA) dalam laman resminya.

“Kamera kaca spion yang tak menampilkan gambar akan menurunkan penglihatan pengemudi, sehingga meningkatkan risiko tabrakan,” tulis Tesla dalam suratnya ke regulator.

Adapun recall terbaru Tesla berdampak pada unit sedan Model 3 dan Model S keluaran 2024-2025, serta SUV Model X dan Model Y keluaran 2023-2025.

Perusahaan juga mengatakan telah merilis pembaruan software otomatis alias over-the-air (OTA) untuk memperbaiki masalah kamera pada beragam mobil listriknya.

Sepanjang 2024, Tesla mengeluarkan 16 kali recall di AS yang berdampak pada jutaan unit mobil listriknya, menurut data NHTSA, dikutip dari CNBC International, Senin (13/1/2025).

Adapun recall yang dilakukan termasuk melakukan pembaruan software OTA dan penggantian komponen pada mobil listrik. Lebih dari 40% dari recall Tesla tahun lalu berkaitan dengan model-model terbaru, seperti Cybertruck.

Berbarengan dengan pengumuman recall terbaru, Tesla mengatakan perusahaan telah menerima 887 klaim garansi dan puluhan laporan dari lapangan. Namun, Tesla menegaskan kepada NHTSA bahwa pihaknya tidak mendeteksi dampak korban luka parah, atau kecelakaan fatal lainnya yang diakibatkan kegagalan pada kamera spion.

Tesla mengatakan pengguna dengan unit mobil listrik yang mengalami kegagalan pada papan sirkuit yang dapat menyebabkan kegagalan pada kamera cadangan, dapat mengganti komputer mobil mereka secara gratis.

Perusahaan tak segera merespons permintaan komentar dari CNBC International.

Kabar Duka, Ayah Dino Patti Djalal Meninggal Dunia

Hasjim Djalal. (Dok.Arsip)

Diplomat senior Hasjim Djalal meninggal dunia hari ini, Minggu (12/1/2025). Ayah dari mantan duta besar RI Dino PattiDjalal ini mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit (RS) Pondok Indah, Jakarta Selatan.

“Innalillahi wa innailaihirojiun. Bersama ini kami sampaikan kabar duka bahwa Duta Besar Prof Dr Hasjim Djalal, diplomat sesepuh dan pejuang wawasan nusantara telah mengembuskan napas terakhir pada hari Minggu, 12 Januari jam 16:40 di RS Pondok Indah,” sebagaimana keterangan dari pihak kerabat, dikutip dari CNNIndonesia.com, Minggu (12/1/2024).

Dari keterangan tersebut, Hasjim tutup usia dalam keadaan tenang. Di waktu terakhirnya, ia didampingi oleh istri, anak, cucu dan saudara-saudaranya.

Ia akan disemayamkan di rumah duka di Jalan Taman Cilandak III Nomor 2, Cilandak Barat, Jakarta Selatan.

“Terima kasih atas segala perhatian dan persahabatan dan doa yang diberikan kepada almarhum selama ini,” lanjut keterangan tersebut.

Hasjim Djalal lahir di Agam, Sumatera Barat, pada 25 Februari 1934. Ia pernah menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk PBB (1981-1983), Duta Besar di Kanada (1983-1985), hingga Duta Besar di Jerman (1990-1993).

Selain itu, Hasjim juga dipercaya untuk duduk sebagai anggota dewan maritim Indonesia, penasihat senior Menteri Kelautan dan Perikanan, dan penasihat Kepala Staf TNI Angkatan Laut serta di kantor Menteri Percepatan Pembangunan Indonesia Timur, Ketua & Presiden Otoritas Dasar Laut Internasional.

Ia merupakan mahasiswa Indonesia pertama di Universitas Virginia dan menerima gelar Master of Law.

Hasjim merupakan salah satu pihak yang berperan penting dalam pengesahan Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut atau United Nations Convention on the Law of the Sea (UNCLOS) 1982 yang menjadi tonggak perjuangan maritim Indonesia di kancah dunia internasional.

10 Manfaat Rebusan Daun Sirsak untuk Kesehatan, Begini Caranya

Ilustrasi daun sirsak. (Dok. Fakultas Pertanian UMSU)

Rebusan daun sirsak diyakini sejumlah pihak mengandung banyak manfaat untuk menjaga kesehatan manusia. Berbagai sumber menyebut, Teh herbal ini kaya antioksidan, seperti flavonoid dan tanin, yang dapat membantu meredakan peradangan dan infeksi, bahkan mengatasi batuk.

Meski begitu, rebusan daun sirsak ini kabarnya tak mengandung kafein, sebagaimana dilansir situs Very Well Fit. Hal ini yang membuat Teh herbal itu disebut-sebut aman untuk dikonsumsi bagi siapa saja, termasuk orang-orang yang ingin mengurangi asupan kafein.

Cara pembuatannya pun cukup sederhana: rebuslah daun sirsak segar atau kering di dalam air panas, kemudian minum selagi hangat.

Berikut beberapa manfaat air rebusan daun sirsak yang kaya akan antioksidan, seperti dikutip dari laman Life MD:

1. Mengurangi Stres Oksidatif

Air rebusan daun sirsak mengandung antioksidan seperti asam askorbat, quercetin, dan tanin yang melawan radikal bebas, penyebab penyakit kronis seperti gangguan jantung. Konsumsi secara teratur dapat mencegah stres oksidatif dan menurunkan risiko penyakit kronis.

2. Meredakan Peradangan

Daun sirsak mengandung senyawa anti inflamasi yang memiliki kemampuan untuk meredakan nyeri serta mengurangi peradangan, sehingga sangat bermanfaat bagi individu yang mengalami gangguan seperti radang sendi atau nyeri pada persendian. Senyawa aktif seperti acetogenin dan flavonoid berperan dalam pengurangan peradangan pada tingkat sel dan mendukung perbaikan kondisi tubuh secara alami.

3. Mendukung Sistem Kekebalan Tubuh

Air rebusan daun sirsak mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Jenis vitamin ini mendukung sistem kekebalan tubuh dan membantu merangsang produksi sel darah putih, jenis sel yang penting untuk melawan infeksi. Selain itu, antioksidan dalam teh sirsak juga membantu melindungi sel-sel kekebalan tubuh dari kerusakan.

4. Membantu Melancarkan Pencernaan

Air rebusan daun sirsak memiliki sifat anti inflamasi yang bermanfaat bagi kesehatan saluran pencernaan. Secara tradisional, minuman ini sering digunakan untuk meredakan gejala gangguan pencernaan, seperti sembelit dan peradangan pada usus. Selain itu, air rebusan daun sirsak juga mengandung serat yang baik bagi tubuh. Efek pencahar ringannya membantu memperlancar buang air besar, meredakan sakit perut, dan mengurangi peradangan pada lambung.

5. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Antioksidan dalam teh sirsak membantu melawan kerusakan oksidatif pada sel-sel kulit. Mengalami banyak kerusakan oksidatif dapat menyebabkan kulit menua lebih cepat. Konsumsi sirsak secara teratur juga dapat memperbaiki penampilan kulit, mengurangi kerutan, dan membantu kulit lebih terlihat bersih. Selain itu, sifat antimikroba dan anti-inflamasi sirsak berpotensi mengatasi jerawat dan masalah kulit lainnya.

6. Mengurangi Stres

Sebagian orang mengonsumsi air rebusan daun sirsak karena efeknya yang menenangkan dan kemampuannya meningkatkan suasana hati. Kandungan magnesium dan triptofan dalam sirsak dipercaya dapat membantu mengurangi stres dan memperbaiki suasana hati. Walaupun efeknya cenderung ringan, air rebusan daun sirsak sering dianjurkan sebagai solusi alami untuk mengatasi kecemasan dan gangguan tidur.

7. Mendukung Kesehatan Kardiovaskular

Air rebusan daun sirsak mengandung kalium dan magnesium, dua mineral yang penting dalam membantu menjaga tekanan darah tetap stabil. Kalium bekerja dengan cara menetralkan efek natrium dalam tubuh, yang membantu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan sirkulasi darah yang lebih lancar. Tak hanya itu, kandungan antioksidan dalam teh sirsak juga berperan dalam mengurangi peradangan pada pembuluh darah. Hal ini dapat membantu mencegah kerusakan yang berisiko memicu penyakit kardiovaskular.

8. Melindungi dari Risiko Infeksi

Daun sirsak telah lama digunakan sebagai obat alami untuk membantu mengatasi penyakit ringan, seperti pilek. Selain itu, daun sirsak juga dikenal efektif dalam melawan beberapa jenis bakteri dan jamur tertentu, sehingga dapat membantu tubuh melawan infeksi ringan.

9. Mengatur Kadar Gula Darah

Sirsak dikenal memiliki manfaat dalam membantu mengatur kadar gula darah. Tanaman ini sering digunakan sebagai pengobatan alami untuk mendukung pengelolaan diabetes, karena dapat meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin. Walaupun masih diperlukan penelitian lebih lanjut, kandungan polifenol dan flavonoid dalam air rebusan daun sirsak dipercaya dapat membantu menstabilkan kadar glukosa darah, memberikan potensi tambahan bagi mereka yang ingin menjaga keseimbangan gula darah.

10. Melindungi Hati dari Kerusakan

Antioksidan yang terkandung dalam sirsak dapat membantu melindungi hati (liver) dari kerusakan akibat racun, alkohol, atau zat berbahaya lainnya. Selain itu, senyawa-senyawa dalam air rebusan daun sirsak juga dapat mendukung peningkatan fungsi hati, sehingga membantu organ ini bekerja lebih optimal dalam membersihkan tubuh dari racun.

Eropa Warning Pesawat Jangan Terbang di Wilayah Rusia

Serpihan pesawat penumpang Azerbaijan Airlines di lokasi kecelakaan dekat kota Aktau, Kazakhstan, Rabu (25/12/2024). (Kazakhstan Emergencies Ministry/Handout via REUTERS)

Badan Keselamatan Penerbangan Uni Eropa (EASA) mengeluarkan peringatan baru terhadap maskapai penerbangan non-Eropa. Badan ini memperingatkan untuk tidak terbang di wilayah udara Rusia bagian barat.

EASA mengatakan adanya resiko pesawat non-Eropa menjadi sasaran sistem pertahanan udara Moskow secara tidak sengaja, terkenal roket atau rudal. Badan ini memberikan contoh kecelakaan pesawat Azerbaijan Airlines bulan lalu di Kazakhstan, setelah pertahanan udara Rusia menembaki pesawat nirawak Ukraina, membuat 38 orang tewas.

“Konflik yang sedang berlangsung setelah invasi Rusia ke Ukraina menimbulkan risiko pesawat sipil menjadi sasaran secara tidak sengaja di wilayah udara Federasi Rusia karena kemungkinan kekurangan koordinasi sipil-militer, dan potensi kesalahan identifikasi,” kata EASA, seperti dikutip Reuters pada Jumat (10/1/2025).

“EASA merekomendasikan untuk tidak beroperasi di wilayah udara Federasi Rusia yang terkena dampak yang terletak di sebelah barat garis bujur 60 derajat Timur di semua ketinggian dan level penerbangan,” tambahnya.

Peringatan itu ditujukan untuk operator negara ketiga yang diberi wewenang oleh EASA. Mengingat wilayah udara Rusia telah ditutup untuk maskapai penerbangan Uni Eropa sejak blok tersebut memberlakukan sanksi terkait Ukraina yang menargetkan sektor penerbangan Rusia.

Empat sumber yang mengetahui temuan awal investigasi Azerbaijan mengatakan kepada bahwa pertahanan udara Rusia secara keliru menembak jatuh pesawat itu. Penumpang mengatakan mereka mendengar suara ledakan keras di luar pesawat.

Presiden Vladimir Putin sebelumnya telah meminta maaf kepada pemimpin Azerbaijan atas insiden tersebut. Meskipun pernyataan Kremlin tidak mengatakan Rusia telah menembak jatuh pesawat itu, hanya mencatat bahwa kasus pidana telah dibuka.

Usia Pensiun Bertambah Mulai 2025, Pekerja Cemaskan Hal Ini

Ilustrasi Pensiunan (Ist/Freepik.com)

Pemerintah melakukan perubahan mengenai usai pensiun bekerja di Indonesia. Dari sebelumnya 56 tahun, mulai tahun 2025 ini menjadi 59 tahun.

Perubahan usia pensiun itu akan jadi rujukan dalam pemanfaatan program Jaminan Pensiun yang diselenggarakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

Atas kebijakan baru pemerintah itu, Presiden Asosiasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (ASPIRASI) Mirah Sumirat pun buka suara. Dia mengatakan, ada dua dampak yang akan disebabkan oleh kebijakan yang diatur dalam Pasal 15  Peraturan Pemerintah (PP) No 45/2015 tentang Penyelenggara Program Jaminan Pensiun tersebut.

“Ada dua sisi, yaitu pekerja/ buruh akan terus mendapatkan kepastian pekerjaan dengan masih menerima upah. Tapi ada sedikit kekhawatiran lain, yaitu bagaimana tentang produktifitas? Karena bekerja dengan usia yang lama tentu fisik dan mental akan menurun dan akan mempengaruhi produktifitas hal ini khususnya terutama bagi pekerja/ buruh yang bekerja dengan mengandalkan fisik,” katanya dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (9/1/2025).

Di sisi lain, dia mempertanyakan nasib pekerja/ buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) sebelum memasuki usia pensiun. 

“Contoh saat usia 40 tahun sudah di-PHK, maka masih ada waktu tersisa 19 tahun untuk mencapai usia pensiun 59 tahun. Tentu buruh/ pekerja tersebut harus menunggu waktu yang sangat lama untuk bisa menerima dana pensiunnya,” tukasnya.

“Artinya pekerja/buruh akan kehilangan kesempatan menjadikan (dana pensiun) sebagai peluang untuk membangun ekonomi dan membantu finansial mereka. Terutama yang sangat membutuhkan untuk keperluan jangka pendek. Hal ini perlu dicarikan solusinya, sehingga tidak merugikan pekerja/ buruh,” kata Mirah.

Belum lagi, dia mengingatkan adanya persoalan lain, yakni masih banyak perusahaan yang belum mematuhi peraturan perundangan dalam hal penetapan usia pensiun.

“Banyak Perusahaan yang menetapkan usia pensiun buruh/ pekerjanya di bawah usia pensiun yang telah diatur oleh perundangan. Ada perusahaan yang menetapkan usia pensiun 40 tahun, 45 tahun, 50 tahun, 55 tahun. Parahnya, perusahaan mengatur hal ini dalam Perjanjian Kerja Bersama. Seharusnya ini menjadi perhatian khusus oleh Pemerintah agar menindak tegas perusahaan yang melakukan pelanggaran perundangan,” ungkap Mirah.

Di sisi lain, dia juga menyoroti besaran uang pensiun yang menurutnya masih sangat kecil alias tidak memadai. 

“Rekomendasi dari ILO (badan buruh PBB) sistem dari dana pensiun memberikan penggantian penghasilan yang memadai, sehingga pekerja bisa mempertahankan hidup layak setelah pekerja pensiun,” ujarnya.

“Yang terjadi saat ini, dana pensiun yang diterima paling sedikit didapatkan sebesar Rp300.000 untuk setiap bulan dan paling banyak didapatkan sebesar Rp3.600.000 per bulan. Dan besaran manfaat pensiun paling sedikit dan paling banyak disesuaikan setiap tahun berdasarkan tingkat inflasi umum Tahun sebelumnya, pasal 18 ayat 3,” tukas Mirah.

Seharusnya, kata Mirah, jaminan sosial yang baik dan layak bagi Pekerja/Buruh memberikan manfaat yang sangat banyak bagi buruh/ pekerja setelah tidak bekerja.

“Buruh/ Pekerja sudah membayar pajak pada saat dia masih produktif. Tentu hal itu harus dikembalikan pada saat mereka sudah tidak mampu bekerja, sehingga bisa hidup layak,” tutupnya.

Berita Duka, Pelawak Qomar Meninggal Dunia

Pelawak Qomar meninggal dunia. (Desi/detikHOT)

Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Indonesia. Pelawak legendaris, Qomar, meninggal dunia.

Berita duka itu terkonfirmasi dalam unggahan di akun Instagram resmi miliknya.

“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah kembali ke pangkuanNya Nurul Qomar bin Achmad Yusri, sore hari tadi pukul 17.21 tanggal 8 Januari 2025 di RSUD Kab. Tangerang,” demikian bunyi berita duka tersebut.

“Abah akan terlebih dahulu singgah di Kampung Korelet, Desa Ranca Kalapa, Kabupaten Tangerang.”

Dalam unggahan itu disebutkan, Qomar akan dimakamkan di TPU Carang Pulang, Kabupaten Tangerang. Pemakaman akan digelar hari Kamis, 9 Januari 2025.

“Kami keluarga besar Abah Qomar, memohon maaf atas kekhilafan Abah semasa hidup baik disengaja maupun tidak disengaja. Kami juga memohon doa agar Abah dilapangkan kuburnya, diampuni dosa-dosanya, dan diterima amal ibadahnya,” tulis unggahan tersebut.

Mengutip detikpop, Qomar disebutkan sempat dirawat sejak 23 Desember 2024 di RSUD Tangerang, Banten.

Sebelumnya Qomar juga pernah dirawat pada 2021. Lalu enam bulan yang lalu, Qomar mengalami masalah pada ususnya lagi dan menjalani kemoterapi.

Istri Qomar, Siti Maryam menjelaskan, kondisi Qomar kembali mengalami masalah karena efek kemoterapi.

“Jadi abah tuh kemarin tanggal 23 kemo ke delapan. Kata dokter livernya kena. Saat ini belum tahu, nunggu kabar (tindakan)” kata Siti Maryam lagi, dikutip dari detikpop, Rabu (8/1/2025).

Pulau Jawa Siaga Hujan Lebat-Angin Kencang, BMKG Ungkap Penyebabnya

Bibit Siklon Tropis 97S terdeteksi, Selasa (7/1/2025). (Dok. BMKG)

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi munculnya Bibit Siklon Tropis 97S. Namun, secara umum, potensi Bibit Siklon Tropis 97S jadi Siklon Tropis dalam 24-72 jam ke depan masih dalam kategori rendah.

Meski begitu, BMKG mengeluarkan peringatan dini ancaman cuaca ekstrem yang berpotensi melanda wilayah-wilayah di pulau Jawa.

Dalam keterangan resmi dirilis Selasa (7/1/2025), BMKG mengungkapkan hasil analisisnya. Suspect Area berupa gangguan tropis yang terpantau sejak tanggal 3 Januari 2025, telah menjadi Bibit Siklon Tropis 97S pada 7 Januari 2025 pukul 07.00 WIB.

Posisinya ada di wilayah Samudera Hindia selatan Jawa Timur, tepatnya di 11.2 LS, 113.9 BT dengan kecepatan angin maksimum 15 knot (28 km/ jam) dan tekanan udara minimum sekitar 1008 hPa.

BMKG memperingatkan dampak Bibit Siklon Tropis 97S dalam 24 jam (7 Januari 2025 pukul 07.00 WIB – 8 Januari 2025 pukul 07.00 WIB):

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai angin kencang:

  • Banten bagian selatan
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur

Gelombang laut tinggi (1,25-2,5 meter, moderate sea)

  • Perairan selatan Jawa
  • Selat Sunda bagian barat dan selatan
  • Samudra Hindia selatan Jawa hingga NTB
  • Laut Jawa.